Charlie M Sianipar: SEO Branding Product Lebih Mudah

SEO Indonesia



Membangun sebuah brand (merek) merupakan sebuah ‘kewajiban’ bagi pelaku usaha untuk memaksimalkan eksistensi online di media digital. Segala aspek dari produk dan perusahaan juga perlu dijaga atau bahkan ditingkatkan untuk menudukung kesuksesan perjalanan usaha serta mendapat citra yang positif dimata publik.

Master SEO Indonesia, Charlie M. Sianipar mengatakan, branding merupakan sebuah langkah yang digunakan untuk membentuk persepsi ke konsumen. Dan tidak bisa didapatkan dalam waktu singkat melainkan harus melalui proses secara berkala  agar mencapai hasil yang diinginkan.

“Untuk menciptakan suatu brand yang kuat, memerlukan beberapa tahapan yang pernah adalah membangun public awareness, membangun image, membangun preference, kemudian membangun loyalty,” ujar Charlie, Jumat, (8/4) yang kini juga menjabat sebagai Direktur Utama PT Indo Menara Digital.

Lebih lanjut, ia memaparkan bahwa brand di era digital saat ini adalah soal kepercayaan. Karena transaksi nya dilakukan di dunia maya, maka kepercayaan menjadi kunci kesuksesan. Untuk itu, ia mengatakan, pelaku usaha harus betul- betul pandai dalam membentuk sebuah brand karena ditengah ketatnya persaingan saat ini, sebuah brand akan mudah sekali luntur bila tidak memiliki startegi yang tepat dan akan digantikan oleh pesaing- pesaing yang ada.

Untuk itu, Menara Digital Enterprise sebagai jasa digital marketing menawarkan solusi untuk keperluan branding sebuah produk atau jasa perusahaan agar bisa meningkatkan eksistensi dan menguasai pasar yang lebih luas.

“Menara Digital telah lama berkecimpung di dunia marketing digital, sehingga mengerti benar situasi pasar saat ini. Tentunya, kami juga memilki strategi untuk membantu pelaku usaha dalam membranding produk. Mengahadapi ketatnya persaingan saat ini memang bukan hal yang mudah, apalagi bagi pengusaha pemula tentu akan sangat terasa. Untuk itu mereka membutuhkan tim khusus dalam menangani masalah ini,” ujarnya.

Menara Digital sendiri, imbuh Charlie M. Sianipar, telah menangani sejumlah pelaku usaha startup maupun UMKM yang tengah merintis bisnis. Bahkan, dalam waktu singkat perusahaan baru tersebut dapat menyamakan posisi dengan brand kompetitor.

Digitalisasi, lanjut Charlie justru akan semakin membantu dan memudahkan proses branding. Padalnya, dengan teknologi digital, pelaku usaha dapat mengetahui tanggapan dari konsumen dengan lebih cepat . “Digitalisasi membuat pelaku usaha dengan mudahnya mendapatkan direct response dari konsumen, selain itu pelaku usaha juga dapat mengetahui behaviour konsumen, jadi  bentuk promosi dapat disesuaikan dengan kesukaan mereka, “ pungkasnya. Sumber: BISNISPOSTCOM
Previous Post Next Post

News Feed